SAMBUTAN KETUA OSIS SMA NEGERI 52 JAKARTA
Assalamualaikum Warahmatullahi Wa barakatuh
Kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga kakak-kakak kelas XII dapat lulus 100 persen dengan nilai yang memuaskan.
Melalui buku kenangan ini, saya dan segenap pengurus OSIS SMA Negeri 52 Jakarta Periode 2010-2011 mengucapkan selamat atas kesuksesan kakak-kakak dalam menempuh Ujian Nasional dan semoga setelah lulus dari SMA Negeri 52 Jakarta kakak-kakak dapat menjadi seorang yang berguna bagi keluarga, bangsa, dan agama.
Suatu pertemuan pasti ada perpisahan. Tiga tahun belajar disekolah ini dengan berbagai aktifitas yang dilakukan. Kini saatnya berpisah, seiring dengan tamatnya dari sekolah ini. Tentunya selama proses tersebut banyak menyimpan kenangan yang sulit untuk dilupakan. Canda, tawa, tangis, cinta, dan benci dengan kawan, berinteraksi dengan guru dan karyawan di dalam berbagai kegiatan.
Kami adik kelasmu berpesan, bahwa jalan yang akan ditempuh bukan hanya jalan yang lurus namun banyak juga jalan yang berliku. Apapun jalan yang dihadapi tempuhlah dengan sikap percaya diri, bahwa Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa akan memberikan yang terbaik untuk kakak-kakak. Berusahalah secara optimal dan berdoalah kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Pemberi Petunjuk. Syukurilah apa yang teleh didapatkan sekarang dan bersabarlah dalam mengarungi kehidupan ini.
Mudah-mudahan buku kenangan ini menjadi kenangan terindah dan tak akan terlupakan. Buku kenangan yang dapat mengobati rasa rindu kakak-kakak kepada SMA Negeri 52 Jakarta. “ DON’T FORGET US “.
Demikianlah sambutan dari Saya, bila ada kekurangan dan kesalahan mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya. Akhir kata
“ Tuhan tidak pernah menjanjikan hidup ini dapat dijalankan dengan mudah, namun Tuhan memberikan kemenangan bagi siapa saja yang berusaha dalam hidup ini “.
Terima kasih
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wa barakatuh
Ketua OSIS SMA Negeri 52 Jakarta
Periode 2010-2011
ttd
MUCHAMAD TOHIR
ijin sedot kata2 mutiaranya gan.. sukses slalu!
BalasHapusPke ucapan terimakasih ga sih sbnrnya? Jd bingung ane
BalasHapus😇
BalasHapusMaap bang izin sedot yaaa
BalasHapusizin pakai kata kata nya bangg
BalasHapus